Lampung Kembali Jadi Destinasi Wisata Favorit di Pulau Sumatera

Nov 18, 2023 - 20:54
 0
Lampung Kembali Jadi Destinasi Wisata Favorit di Pulau Sumatera

BANDARLAMPUNG (lampunggo.com)-Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Disparekraf) Provinsi Lampung menyatakan bahwa kunjungan wisatawan di daerahnya hingga September 2023 mencapai 10,28 juta orang.

Kepala Disparekraf Lampung Bobby Irawan mengatakan, angka tersebut merupakan dua kali lipat dari target yang ditetapkan pada tahun 2023, yaitu 5,5 juta orang.

"Capaian ini merupakan hasil kerja keras dari berbagai pihak, termasuk pemerintah, pelaku pariwisata, dan masyarakat," ujar Bobby.

Bobby menjelaskan, peningkatan kunjungan wisatawan tersebut menjadikan Lampung sebagai daerah dengan kunjungan wisatawan terbesar ketiga di Sumatera.

"Lampung menjadi nomor tiga terbesar kunjungan wisatawannya di Sumatera, atau dapat diartikan, kita menjadi daerah prioritas ketiga dikunjungi setelah Sumatera Utara dan Sumatera Barat," kata Bobby.

Bobby menambahkan, sebagian besar wisatawan yang datang ke Lampung memiliki rentang usia 15-40 tahun, sehingga masuk dalam kategori wisata keluarga.

"Kami akan terus meningkatkan fasilitas pariwisata, terutama yang berkaitan dengan kenyamanan dan keamanan, untuk memenuhi standar wisata keluarga," kata Bobby.

Bobby juga mengatakan bahwa ada beberapa faktor yang mendorong peningkatan kunjungan wisatawan di Lampung, yaitu berakhirnya pandemi COVID-19 dan penanganan yang baik Perbaikan sarana prasarana destinasi wisata Penggiatan promosi paket perjalanan wisata.

"Kami menargetkan kunjungan wisatawan di Lampung tahun depan bisa di atas 10 juta," kata Bobby.

Bobby menambahkan, Lampung memiliki banyak destinasi wisata baru yang menarik, seperti di Lampung Selatan dan Bakauheni Harbour City.

"Destinasi-destinasi baru tersebut diharapkan dapat menjadi daya tarik wisatawan untuk berkunjung ke Lampung," kata Bobby. (RED)

Berikan Reaksi Anda

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow