Gubernur Lampung Panen Bawang Merah di Desa Ruguk Lampung Selatan
LAMPUNG SELATAN (lampunggo.com)—Gubernur Lampung Arinal Djunaidi panen bawang merah di Desa Ruguk, Kecamatan Ketapang, Lampung Selatan, Pada Senin (21/8/2023).
Arinal menjelaskan bahwa kegiatan ini adalah lanjutan dari Gerakan Nasional Pengendalian Inflasi Pangan (GNPIP), yang dicanangkan oleh Presiden RI dalam Rakornas Pengendalian Inflasi Tahun 2022.
Data dari Badan Pusat Statistik (BPS) menunjukkan bahwa pada Juli 2023, Lampung mengalami inflasi 0,05 persen. Namun, selama tahun 2022, angka inflasi mencapai 5,51 persen, melampaui target 2 - 4 persen.
Dalam kesempatan itu Arinal mengajak semua pihak untuk bersama-sama mengendalikan inflasi, terutama pada sektor pangan di Provinsi Lampung.
"Bawang merah memiliki peran penting dalam harga dan inflasi nasional. Produksi bawang merah harus cukup untuk memenuhi permintaan agar harga stabil," ujarnya.
Masih kata Arinal, Lampung berpotensi menjadi pusat pengembangan bawang merah di luar Pulau Jawa, terutama di daerah seperti Lampung Selatan, Pringsewu, dan Tanggamus. Upaya ini termasuk program "Desa Mandiri Benih Bawang Merah" di Kecamatan Ketapang.
Dalam akhir sambutannya Arinal memberikan apresiasi kepada semua pihak yang bekerja sama dalam pengendalian inflasi di Provinsi Lampung. Bank Indonesia juga berkontribusi dalam acara ini, bersama Pemerintah Provinsi dan Kabupaten/Kota yang tergabung dalam Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID).
Sementara Kepala Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Lampung, Budiyono, menjelaskan bahwa kegiatan ini mendukung peningkatan produksi bawang merah di Lampung.
Selain itu, kegiatan ini juga mendorong kerja sama antar daerah dan teknologi pertanian presisi. Data menunjukkan bawang merah adalah salah satu penyumbang inflasi selama 4 bulan.
Budiyono berharap kolaborasi antara Pemerintah Provinsi/Kabupaten dan pihak terkait akan meningkatkan produksi bawang merah. (RED)
Berikan Reaksi Anda