Rahmat Mirzani Djausal dan Jihan Nurlela Tawarkan Solusi Nyata untuk Pemerataan Pendidikan di Lampung

Nov 19, 2024 - 21:56
 0
Rahmat Mirzani Djausal dan Jihan Nurlela Tawarkan Solusi Nyata untuk Pemerataan Pendidikan di Lampung
foto : kumparan.com

BANDAR LAMPUNG (Lampunggo) : Pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Lampung nomor urut 02, Rahmat Mirzani Djausal (RMD) dan Jihan Nurlela, mengajukan serangkaian program inovatif untuk mengatasi ketimpangan pendidikan di provinsi ini. 

Dalam debat pamungkas bertema "Pendidikan, Kesehatan, Pertanian, dan Lingkungan" pasangan RMD-Jihan menegaskan komitmen untuk memastikan pendidikan berkualitas dapat dinikmati seluruh masyarakat Lampung, tanpa terkecuali.

Salah satu prioritas utama pasangan ini adalah meningkatkan kesejahteraan guru, khususnya yang mengabdi di wilayah terpencil. Miza menekankan bahwa dukungan nyata kepada para tenaga pendidik di pelosok merupakan langkah strategis untuk menghadirkan pemerataan pendidikan.  

"Kami akan memberikan insentif besar bagi guru yang bersedia mengajar di daerah terpencil. Langkah ini bertujuan agar anak-anak di pelosok memiliki akses pendidikan yang setara dengan anak-anak di perkotaan," ujar Miza di Novotel Lampung, Selasa (19/11).  

Pasangan Miza-Jihan juga berencana memperbaiki fasilitas sekolah secara menyeluruh, termasuk membangun sekolah baru di daerah yang kekurangan sarana pendidikan. Selain itu, mereka menegaskan pentingnya menekan atau bahkan menghapus biaya komite sekolah, yang kerap menjadi beban bagi masyarakat.  

"Tidak boleh lagi ada sekolah negeri yang lebih mahal dari swasta. Setiap anak berhak mendapatkan pendidikan bermutu tanpa harus menghadapi beban biaya yang tidak masuk akal," tambah Miza.  

Miza-Jihan juga berkomitmen meningkatkan keterampilan siswa agar siap memasuki dunia kerja. Mereka berencana memaksimalkan peran Balai Latihan Kerja (BLK) di Lampung untuk membekali lulusan SMA dengan keahlian yang relevan sesuai kebutuhan pasar kerja.  

"Kami ingin pendidikan di Lampung tidak hanya mencetak lulusan, tetapi juga melahirkan tenaga kerja kompeten yang siap bersaing di tingkat lokal maupun nasional," jelas Miza.  

Pasangan ini optimistis bahwa program-program yang ditawarkan dapat menjadi solusi nyata bagi pemerataan dan peningkatan kualitas pendidikan di Lampung. Komitmen mereka menghadirkan pendidikan yang merata dan terjangkau diyakini akan membawa perubahan signifikan bagi masa depan generasi muda Lampung.  (RED)

sumber: kumparan.com

Berikan Reaksi Anda

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow