Gerakan Aliansi Muda Tanggamus Desak Kejari Percepat Penanganan Kasus Korupsi Miliaran

Sep 21, 2024 - 08:28
 0
Gerakan Aliansi Muda Tanggamus Desak Kejari Percepat Penanganan Kasus Korupsi Miliaran

TANGGAMUS (Lampunggo): Ratusan massa dari Gerakan Aliansi Muda Tanggamus menggelar aksi demonstrasi di depan Kantor Kejaksaan Negeri (Kejari) Tanggamus pada Jumat (20/9/2024). 

Aksi ini merupakan bentuk kekecewaan atas lambatnya proses penanganan dugaan kasus tindak pidana korupsi di Kabupaten Tanggamus, terutama yang melibatkan RSUD Batin Mangunang dan BPRS Tanggamus, yang hingga kini belum menunjukkan perkembangan signifikan.

Sejak pukul 09.00 WIB, massa berkumpul dengan satu tuntutan utama: agar Kejari Tanggamus segera menetapkan tersangka terkait dugaan korupsi yang diduga merugikan negara hingga miliaran rupiah. 

Setelah menyampaikan orasi, tiga perwakilan massa diizinkan untuk bertemu langsung dengan pihak Kejari Tanggamus dalam sebuah audiensi.

Koordinator Lapangan Gerakan Aliansi Muda Tanggamus, M. Fikram, dalam orasinya, menyatakan kekecewaannya terhadap lambannya proses penyidikan yang sedang berlangsung. Ia mendesak Kejari Tanggamus untuk bertindak tegas dan segera menetapkan tersangka dalam dua kasus besar yang sedang disorot, yakni kasus korupsi di RSUD Batin Mangunang dan BPRS Tanggamus.

“Kami meminta agar Pidana Khusus (Pidsus) Kejaksaan Negeri Tanggamus segera menetapkan tersangka terkait dua kasus besar ini. Ini adalah ujian bagi institusi penegak hukum untuk menegakkan keadilan,” tegas Fikram.

Selain kasus tersebut, Gerakan Aliansi Muda Tanggamus juga menuntut peningkatan status penyelidikan dugaan korupsi di PT. Aneka Usaha Tanggamus Jaya (AUTJ), BUMD milik Pemerintah Kabupaten Tanggamus. Mereka juga menyerukan perhatian atas dugaan penyelewengan Dana Pekon (Desa) yang melibatkan beberapa kepala pekon di wilayah tersebut.

Pengamanan aksi dilakukan oleh aparat dari Polres Tanggamus yang dipimpin langsung oleh Kabag Operasi Polres Tanggamus, Kompol Samsuri. Sebanyak 55 personel gabungan dikerahkan, termasuk anggota Polwan yang ditempatkan di barisan depan untuk menjaga situasi tetap kondusif dan mencegah potensi bentrokan.

“Kami menerjunkan 55 personel gabungan untuk memastikan jalannya aksi ini berjalan damai dan tertib. Alhamdulillah, aksi berjalan lancar tanpa ada insiden yang berarti,” ujar AKP M. Yusuf, Kasi Humas Polres Tanggamus, yang juga menyampaikan apresiasi dari Kapolres Tanggamus, AKBP Rivanda.

Aksi ini pun berlangsung damai tanpa gangguan berarti, berkat pendekatan humanis yang diterapkan oleh pihak kepolisian. Polres Tanggamus berhasil menjaga situasi tetap kondusif sepanjang aksi berlangsung.

Salah satu perwakilan dari Gerakan Aliansi Muda Tanggamus, Dauri, turut mengapresiasi kerja kepolisian yang menjaga ketertiban selama aksi berlangsung. "Kami berterima kasih karena dapat menyampaikan aspirasi kami dengan baik di depan Kejaksaan, dan kami juga mengapresiasi pihak kepolisian yang mengawal aksi hingga selesai dengan aman," ujar Dauri. (RED)

Berikan Reaksi Anda

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow