Aksi Koboi Bandar Lampung, Identitas Sudah Diketahui dan Tengah di Buru Polisi
BANDAR LAMPUNG (Lampunggo): Kepolisian Resor Kota (Polresta) Bandar Lampung sedang menyelidiki sebuah video viral yang menunjukkan seorang pria mengacungkan senjata api kepada pengguna jalan.
Kapolresta Bandar Lampung, Kombes Pol Abdul Waras, menyatakan bahwa tim gabungan dari Polresta dan Polsek jajaran terus bekerja keras untuk menangkap pelaku.
"Tim masih bekerja, tim gabungan dari Polsek dan Polresta masih melakukan pengejaran terhadap pria yang terekam dalam video yang beredar membawa benda yang diduga senjata api," kata Kombes Pol Abdul Waras kepada wartawan, Senin (30/9/2024).
Menurut Abdul Waras, identitas pelaku sudah diketahui, namun motif di balik penodongan senjata api tersebut masih dalam penyelidikan.Sejumlah saksi sedang diperiksa untuk mendapatkan informasi lebih lanjut."Mohon doanya agar pelaku ini bisa segera ditangkap," lanjutnya.
Sebelumnya, sebuah video viral di media sosial menunjukkan seorang pria mengenakan jaket merah dan celana panjang biru mengacungkan senjata api kepada pengguna jalan di sekitar Stadion Pahoman, Kecamatan Teluk Betung Utara, Bandar Lampung, pada Minggu sore (29/9/2024).
Beberapa warga mencoba menangkap pria tersebut, namun ia berhasil melarikan diri. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini, namun kejadian tersebut menimbulkan kepanikan di kalangan warga.
Pihak kepolisian mengimbau kepada masyarakat untuk tetap tenang dan tidak menyebarkan informasi yang belum terverifikasi terkait peristiwa ini.
Polresta Bandar Lampung akan memberikan informasi lebih lanjut setelah pelaku berhasil ditangkap dan motifnya terungkap.(**)
Berikan Reaksi Anda