Panwascam Penengahan Lantik 70 PTPS Sebagai Ujung Tombak Pengawasan Pilkada 2024
LAMPUNG SELATAN (Lampunggo): Menyongsong pelaksanaan Pilkada serentak pada 27 November mendatang, sebanyak 70 Pengawas Tempat Pemungutan Suara (PTPS) untuk 22 desa di Kecamatan Penengahan resmi dilantik pada Minggu (3/11/2024).
Pelantikan dan pengambilan sumpah anggota PTPS tersebut dipimpin langsung oleh Ketua Panwascam Penengahan di Aula Gedung Serba Guna Kecamatan Penengahan. Acara ini juga dihadiri oleh Anggota Bawaslu Kabupaten Lampung Selatan, Devis Sugianto, S.Pd., yang bertindak sebagai Koordinator Divisi SDM dan Organisasi, Camat Penengahan Muhrizal, S.E., serta perwakilan Forkopimcam dan undangan lainnya.
Ketua Panwascam Penengahan, Dwi Rahmad Saputra, S.H., dalam sambutannya menyampaikan selamat kepada seluruh PTPS Kecamatan Penengahan yang baru dilantik.
Dwi menekankan pentingnya integritas, netralitas, dan kejujuran dalam menjalankan tugas pengawasan agar demokrasi berjalan adil. "PTPS adalah ujung tombak pengawasan Pilkada di lapangan.
Karena itu, sangat penting bagi mereka untuk mengawal demokrasi dengan penuh tanggung jawab. Jangan hanya sekadar 3D—Datang, Duduk, Diam, tetapi harus proaktif menjalankan tugas sesuai tupoksi," tegas Dwi.
Senada dengan itu, Anggota Bawaslu Kabupaten Lampung Selatan, Devis Sugianto, S.Pd., selaku Koordinator Divisi SDM dan Organisasi, berpesan agar seluruh PTPS memegang teguh sumpah dan janji yang baru saja diucapkan.
"Sumpah dan janji tersebut memiliki arti tanggung jawab di dunia dan akhirat. Jadilah pengawas yang netral dan profesional, tanpa menunjukkan keberpihakan atau pilihan kepada masyarakat. Mari kita sukseskan hajat demokrasi ini dengan adil," ujar Devis, membakar semangat para peserta yang hadir.
Camat Penengahan, Muhrizal, S.E., turut memberikan apresiasi kepada seluruh PTPS yang telah terpilih dan dilantik. Ia menyatakan dukungannya terhadap kinerja rekan-rekan PTPS pada pelaksanaan Pilkada kali ini.
"Mari kita jaga sinergi agar tercipta pemilu yang aman dan damai. Dan yang lebih utama, jaga kesehatan karena tugas saudara tidak ringan," tutup Muhrizal.
Selain pelantikan dan pengambilan sumpah, Panwascam Penengahan juga memberikan pembekalan dan bimbingan teknis (Bimtek) mengenai tugas-tugas pengawasan. Seluruh PTPS juga menerima atribut resmi berupa rompi dan topi sebagai tanda pengenal. (SAZ)
Berikan Reaksi Anda